CMS (Content Management System) adalah suatu sistem yang digunakan untuk mengelola dan memfasilitasi proses pembuatan, pembaharuan, dan publikasi content secara bersama (collaborative content management). Content mengacu pada informasi dalam bentuk teks, grafik, gambar maupun dalam format-format lain yang perlu dikelola dengan tujuan memudahkan proses pembuatan, pembaharuan, distribusi, pencarian, analisis, dan meningkatkan fleksibilitas untuk ditransformasikan ke dalam bentuk lain. Terminologi CMS sendiri cukup luas, di antaranya mencakup software aplikasi, database, arsip, workflow, dan alat bantu lainnya yang dapat dikelola sebagai bagian dari mekanisme jaringan informasi suatu perusahaan maupun global.
CMS
(Content Management System) adalah aplikasi web yang siap pakai. Ini merupakan
istilah untuk pemilik website mengupdate websitenya tanpat bantuan pengembang
web. Yang dilakukan pengembang web hanya installasi awal dan konfigurasi awal
saja. Selanjutnya untuk pengisian artikel, gambar, dan konten-konten lainnya
bisa dilakukan oleh pemilik website tanpa harus mengetahui kode-kode HTML
ataupun pemrograman web seperti PHP atau ASP .NET
CMS
sangatlah berguna dan handal untuk memisahkan tangungjawab antara penulis
konten dan desainer web. Dengan demikian, desainer web dapat berkonsentrasi
pada tugasnya terutama masalah desain tampilan dan penempatannya.
Sementara itu, siapapun yang tidak memiliki kemampuan teknis dapat
bertanggujawab atas masalah konten, misalnya menuliskan kalimat dan meletakkan
gambar di situs web. Jadi, cara kerja CMS melibatkan desainer web dan penulis konten.
CMS
membuat halaman web menjadi dinamis. Artinya, halaman web belum benar-benar ada
sampai kita memastikan untuk memublikasikannya. Dengan demikian, konten dapat
di perbaharui dan hasilnya dapat dilihat terlebih dahulu tanpa harus di
publikasikan. Halaman web dinamis berguna saat pengembangan konten, tetapi
pengembangannya belum seluruhnya selesai.
Sebenarnya
CMS sangatlah rumit, berisi ribuan file dan script yang saling bekerjasama,
berpadu dengan basis data untuk menghasilkan situs web. Intinya CMS di desain
dan di ciptakan oleh tenaga ahli yang mempunyai kemampuan teknis, tetapi dapat
digunakan, di atur, dan dijalankan oleh orang awam, sekalipun tidak mempunyai
kemampuan teknis.
semoga bermanfaat... :)